selamat datang di fakhririzki.blogspot.com :) mari lihat, baca, dan rasakan sensasinya ! may these all could be useful for us..

Minggu, 24 Juni 2012

Manajemen Risiko (CERT, CSIRT, dan ID-SIRTII)

CERT
Sistem Keamanan merupakan suatu hal yang mutlak dipenuhi dengan semakin berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi, terutama dalam pemanfaatan internet dalam hal pencarian informasi. Memang internet memberikan banyak manfaat positif, namun tidak sedikit dari pengguna internet yang juga menggunakan media ini untuk melakukan hal-hal kejahatan. Dengan melihat bahwa internet merupakan suatu wahana “dari, oleh, dan untuk”  masyarakat dunia maya, maka salah satu isu utama yang mengemuka adalah permasalahan mengenai keamanan atau  security.

Karena internet bisa diibaratkan sebagai “rimba tak bertuan”, maka masing-masing pihak yang  terhubung di  dalamnya harus memperhatikan dan menjamin keamanannya masing-masing. Selain melengkapi sistem teknologi informasinya dengan perangkat lunak dan  perangkat keras pengamanan (seperti  firewalls  dan  anti virus misalnya), beberapa institusi besar seperti ABN AMRO, MIT, General Electric, dan lain-lain  membentuk sebuah tim khusus yang siap untuk menghadapi berbagai  incident  yang mungkin terjadi dan dapat merugikan organisasi. Tim ini biasa  disebut sebagai CERT atau Computer Emergency Response Team. Lembaga ini dibentuk dengan tujuan untuk menganalisis dan merespon ancaman kemanan komputer, serta meminimalisir kerusakan dan memungkinkan pemulihan yang efisien. Di Indonesia sendiri telah ada Indonesia Computer Emergency Response (ID-CERT), yaitu organisasi yang melakukan advokasi dan koordinasi penanganan insiden keamanan di Indonesia.

CIRT / CSIRT
Hampir sama dengan CERT, CIRT atau CSIRT (Computer Security Incident Response Team) merupakan suatu entitas organisasi yang diberikan tanggung jawab untuk mengkoordinasikan dan mendukung respon terhadap peristiwa keamanan komputer atau suatu insiden. CSIRT dapat dibuat untuk negara, pemerintah, lembaga ekonomi, organisasi komersial, lembaga pendidikan, dan bahkan non-profit entitas.
Beberapa hal  yang dilakukan oleh CSIRT:
  1. Menjadi single point of contact (sebagai penghubung bila terjadi insiden informasi).
  2. Melakukan identifikasi/menganalisa dari suatu serangan.
  3. Menentukan kebijakan/prediksi cara mengatasi bila terjadi serangan.
  4. Melakukan penelitian.
  5. Membagi pengetahuan.
  6. Memberikan kesadaran bersama.
  7. Memberikan respon bila terjadi serangan.

ID-SIRTII
Indonesia – Security Incident Response Team on Information Infrastructure (ID-SIRTII) dibentuk oleh Menkominfo yang anggotanya terdiri dari unsur Pemerintah, pakar di bidang terkait, akademisi, serta praktisi dan profesional di bidang telekomunikasi. Badan ini dibentuk dengan fungsi utama melakukan upaya pengamanan dan pemantauan infrastruktur Internet Nasional. Meskipun dibiayai oleh negara, ID-SIRTII tetap merupakan sebuah lembaga independen yang mengutamakan kepentingan publik.

Sedangkan menurut Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Nomor 26/PER/M.KOMINFO/5/2007, tugas utama ID-SIRTII adalah sebagai berikut:
  1. Mensosialisasikan kepada seluruh pihak yang terkait untuk melakukan kegaitan pengamanan pemanfaatan jaringan telekomunikasi berbasis protokol internet.
  2. Melakukan pemaantauan, pendeteksian dini, dan peringatan dini terhadap ancaman dan gangguan pada jaringan telekomunikasi berbasis protokol internet di Indonesia.
  3. Membangun dan atau menyediakan, mengoperasikan, memelihara, dan mengembangkan sistem database pemantauan dan pengamanan pemanfaatan jaringan telekomunikasi berbasis protokol internet sekurang-kurangnya untuk:
  4.  a. Mendukung kegiatan sebagaimana dimaksud dalam butir 2 di atas.
  5.  b. Menyimpan rekaman transaksi.
  6.  c. Mendukung proses penegakan hukum.
  7. Melaksanakan fungsi layanan informasi atas ancaman dan gangguan keamanan pemanfaatan jaringan telekomunikasi berbasis protokol internet.
  8. Menyediakan laboratorium simulasi dan pelatihan kegaitan pengamanan pemanfaatan jaringan telekomunikasi berbasis protokol internet.
  9. Melakukan pelayanan konsultasi dan bantuan teknis.
  10. Menjadi contact point dengan lembaga terkait tentang pengamanan pemanfaatan jaringan telekomunikasi berbasis protokol internet baik dalam negeri maupun luar negeri.

Minggu, 17 Juni 2012

Cybercrime, Digital Siganture, Social Engineering, Hacker dan Cracker

CYBERCRIME
Dilihat dari asal katanya, cybercrime terdiri dari dua kata, yakni cyber dan crime. Kata cyber merupakan singkatan dari cyberspace, yang berasal dari kata cybernetics dan space.

Cyberspace is the ‘place’ where a telephone conversation appears to occur. Not your desk. Not inside the other person’s phone in some other city. The place between the phone. The indefinite place out there, where the two of you, two human beings, actually meet and communication.( Bruce Sterling)

Berdasarkan pendapat dari Bruce Sterling tersebut, dapat disimpulkan bahwa cyberspace merupakan sebuah ruang yang tidak dapat terlihat, yang tercipta ketika terjadi hubungan komunikasi yang dilakukan untuk menyebarkan suatu informasi, dimana jarak secara fisik tidak lagi menjadi halangan.

Istilah crime sendiri berarti kejahatan, yaitu setiap kelakuan yang bersifat tidak susila serta merugikan, dan menimbulkan begitu banyak ketidaktenangan dalam suatu masyarakat tertentu. Jika diterjemahkan kedalam Bahasa Indonesia, istilah cybercrime dapat diartikan sebagai kejahatan siber, jenis kejahatan atau tidak criminal yang dilakkukan dengan menggunakan teknologi computer sebagai alat kejahatan utama. Cybercrime merupakan kejahatan yang memanfaatkan perkembangan teknologi computer khusunya internet.

Ada empat karakteristik kejahatan siber, yaitu:
  1. Perbuatan anti sosial yang muncul sebagai dampak negatif dari pemanfaatan teknologi informasi tanpa batas.
  2. Memanfaatkan rekayasa teknologi yang mengandalkan kepada tingkat keamanan yang tinggi dan kredibilitas dari sebuah informasi. Salah satu rekayasa teknologi yang dimanfaatkan adalah internet.
  3. Perbuatan tersebut merugikan dan menmbulkan ketidaktenangan di masyarakat, serta bertentangan dengan moral masyarakat
  4. Perbuatan tersebut dapat terjadi lintas negara. Sehingga melibatkan lebih dari satu yurisdiksi hukum.

DIGITAL SIGNATURE
Dewasa ini aspek keamanan dalam segala hal mulai dipertimbangkan sebagai satu faktor yang penting. Aspek keamanan mulai juga dihidupkan dalam dunia elektronik dan dunia maya. Kriptografi adalah salah satu langkah kemajuan pemikiran tentang keamanan yang dilakukan dalam bidang elektronik dan telekomunikasi. Digital signature menjadi salah satu implementasi  kriptografi dalam kehidupan sehari-hari.

Digital signature atau tanda tangan digital bukan berarti gambar tanda tangan yang telah di-scan. Digital signature disini sebenarnya hanyalah sebuah konsep, yaitu kode digital yang dapat ditempelkan pada pesan dikirim secara elektronis. Tanda tangan inilah yang menjadi identifikasi dari si pengirim pesan. Seperti halnya tanda tangan tertulis, tujuan tanda tangan digital adalah untuk menjamin bahwa yang mengirimkan pesan itu memang benar-benar orang yang seharusnya.

Contoh dari penggunaan digital signature adalah sebagai berikut, Alice akan membuat message digest dari data/pesan yang hendak ia kirimkan. Kemudian messages digest tersebut dienkripsi dengan menggunakan kunci privat yang ia punyai, hasil yang didapat adalah digital signature dari adata tersebut. Ia kemudian mentransmisikan data dan digital signature itu kepada Bob. Bob pada saat menerima pesan itu akan melihat messages digest dari pesan dan kemudian ia akan membandingkan hasilnya dengan hasil dari digital signature. Apabila hasil yang didapat dari keduannya dalah sama maka Bob akan merasa yakin bahwa pesan yang telah ditandatangani oleh Alice dengan menggunakan kunci privatnya adalah tidak pernah berubah sejak dibuat.

SOCIAL ENGINEERING
Menurut definisi, social engineering adalah suatu teknik pencurian atau pengambilan data atau informasi penting/krusial/rahasia dari seseorang dengan cara menggunakan pendekatan manusiawi melalui mekanisme interaksi sosial. Atau dengan kata lain social engineering adalah suatu teknik memperoleh data/informasi rahasia dengan cara mengeksploitasi kelemahan manusia, seperti: rasa takut, percaya, dan ingin menolong satu sama lain.

Social engineering dapat dikategorikan sebagai security attack dimana seseorang memanipulasi orang lain agar membuka informasi yang dapat digunakan untuk mencuri data, mengakses suatu system, akses ke ponsel, keuangan hingga identitas pribadi (Guenther, 2001). Pada prakteknya, social engineering dapat dibedakan menjadi computer-based  dan  human-based.

Untuk social engineering yang berbasis interaksi sosial (human-based), ada beberapa modus atau kedok yang umum dipakai, yaitu antara lain: kedok sebagai user penting,  user yang sah, mitra vendor, konsultan audit, dan sebagai Penegak Hukum. Sedangkan yang berbasis komputer dapat dilakukan dengan teknik phishing melalui email, sms, dan Pop Up Windows.

Contoh operasi berbasis interaksi sosial yang berkedok sebagai user penting
Seorang penipu menelpon help desk bagian divisi teknologi informasi dan mengatakan hal sebagai berikut “Halo, di sini pak Abraham, Direktur Keuangan. Saya mau log in tapi lupa password saya. Boleh tolong beritahu sekarang agar saya dapat segera bekerja?”. Karena takut – dan merasa sedikit tersanjung karena untuk pertama kalinya dapat berbicara dan mendengar suara Direktur Keuangan perusahaannya – yang bersangkutan langsung memberikan password yang dimaksud tanpa rasa curiga sedikitpun. Si penipu bisa tahu nama Direktur Keuangannya adalah Abraham karena melihat dari situs perusahaan.

Contoh operasi berbasis interaksi komputer  yang dilakukan dengan Teknik Phishing melalui SMS
Pengguna telepon genggam di Indonesia naik secara pesat. Sudah lebih dari 100 juta nomor terjual pada akhir tahun 2008. Pelaku kriminal kerap memanfaatkan fitur-fitur yang ada pada telepon genggam atau sejenisnya untuk melakukan social engineering seperti yang terlihat pada contoh SMS berikut ini: “Selamat. Anda baru saja memenangkan hadiah sebesar Rp 25,000,000 dari Bank X yang bekerjasama dengan provider telekomunikasi Y. Agar kami dapat segera mentransfer uang tunai kemenangan ke rekening bank anda, mohon diinformasikan user name dan passoword internet bank anda kepada kami. Sekali lagi kami atas nama Manajemen Bank X mengucapkan selamat atas kemenangan anda…”

PERBEDAAN HACKER DAN CRACKER
Banyak masyarakat awam yang menganggap bahwa istilah hacker dan cracker adalah sama, dimana konotasi keduanya hampir selalu negatif. Padahal ada diantara sekian banyak hackers yang berjasa besar menyelamatkan suatu sistem di internet sehingga si pemilik menyadari kelemahannya. Hack sendiri dapat diartikan sebagai sebuah Tindakan untuk menjebol komputer orang lain namun tidak merugikan pihak korban, malah dengan tujuan baik. Contoh: Si A menerobos sistem komputer si B dengan tujuan ingin memberitahukan bahwa komputer si B sedang terkena virus, atau ingin membetulkan program yang error pada komputer si B. Sedangkan crack merupakan tindakan untuk menjebol komputer orang lain dengan tujuan yang jahat. Contoh dari crack ini banyak sekali seperti: virus, worm, spyware, adware, keylogger dan sebagainya.

Berikut ini adalah pengertian hacker dan cracker:
Hacker
Hacker adalah sebutan untuk orang atau sekelompok orang yang memberikan sumbangan bermanfaat untuk dunia jaringan dan sistem operasi, membuat program bantuan untuk dunia jaringan dan komputer. Hacker juga bisa dikategorikan pekerjaan yang dilakukan untuk mencari kelemahan suatu sistem dan memberikan ide atau pendapat yang bisa memperbaiki kelemahan sistem yang ditemukannya. Ada beberapa karakteristik seorang hacker, yaitu:
  1. Mempunyai kemampuan menganalisa kelemahan suatu sistem atau situs.
  2. Mempunyai etika serta kreatif dalam merancang suatu program yang berguna bagi siapa saja.
  3. Tidak pelit membagikan ilmunya kepada orang-orang yang serius atas nama ilmu pengetahuan dan kebaikan.
  4. Akan selalu memperdalam ilmunya dan memperbanyak pemahaman tentang sistem operasi.

Cracker
Cracker adalah sebutan untuk orang yang mencari kelemahan sistem dan memasukinya untuk kepentingan pribadi dan mencari keuntungan dari sistem yang dimasuki, seperti : pencurian data, penghapusan data, dll. Karakteristik seorang cracker antara lain:
  1. Mampu membuat suatu program bagi kepentingan dirinya sendiri dan bersifat destruktif / merusak, dan menjadikannya suatu keuntungan. Contohnya virus dan pencurian kartu kredit.
  2. Bisa berdiri sendiri atau berkelompok dalam bertindak.
  3. Mempunyai website atau channel dalam IRC yang tersembunyi.
  4. Mempunyai IP address yang tidak bisa dilacak.

Jadi, pada dasarnya prinsip kerja hacker dan cracker sebenarnya sama. Yang membedakan keduanya adalah dari segi tujuannya dimana seorang cracker selalu berusaha menembus sistem komputer orang lain atau menerobos sistem keamanan komputer orang lain untuk mengeruk keuntungan atau melakukan tindak kejahatan.

Sabtu, 19 Mei 2012

Monumen Nasional, sisi lain sebuah kebanggan Indonesia

Monumen Nasional di sore hari
Jakarta memang menyimpan beragam sejarah dan keunikan. kalo gue sebut "putih, tinggi, trus ada emas nya kuning-kuning di atasnya", siapa orang pasti dengan cepat bilang Monas ! yup, Monas memang udah menjadi icon Indonesia, khususnya bagi seluruh warga DKI Jakarta. tulisan ini cuma menggambarkan sedikit pengalaman dari jutaan pengalaman yang telah diberikan Monas kepada bangsa Indonesia.

Kali ini liburan gue isi dengan bersilaturahmi dengan Monas, maklum kayaknya gk afdol kalo tinggal di Jakarta tapi blum mampir ke Monas hahaha. Monas ini diarsiteki awalnya oleh Friedrich Silaban dan dilanjutkan kemudian oleh R.M. Soedarsono. Pembangunannya sendiri dimuali pada 17 Agustus 1961dan baru diresmikan pembukaannya pada 12 Juli 1975. Ide pembangunan tugu nasional ini berawal dari pemikiran Bung Karno yang menginginkan adanya sebuah monumen layaknya Menara Eiffel di lapangan tepat di depan Istana Merdeka.


Filosofi bentuk monas sendiri masih simpang siur. Ada pendapatan yang mengatakan bahwa bentuk Monas seperti itu karena menggambarkan Lingga dan Yoni yang merupakan lambang kesuburan yang harmonis. Ada juga yang mengatakan Monas menggambarkan Lingga dan gedung MPR DPR menggambarkan yoni nya. mengenai puncak api Monas sendiri ada yang mengatakan bahwa bentuknya menggambarkan seorang wanita cantik. yaaa terlepas dari semua sejarah itu Monas tetaplah Monas, dan kita harus bangga dengan salah satu icon negara kita ini.

balik lagi, yang paling gue ingat dari perjalanan ke Monas kemarin adalah lebih lama nya waktu mengantri menuju puncak monas dibanding dengan waktu gue berada di puncaknya hahaha. hampir 2 jam lamanya mengantri untuk sampai di atas sana. Tapi, sebuah pengalaman wisata pendidikan yang sangat nasionalis menurut gue. beragam cerita yang menggambarkan sejarah panjang bangsa Indonesia dari masa hindu Buddha sampai saat ini yang ada di Museum Sejarah Nasional Indonesia di bagian dasar Monas juga gk kalah seru. Mau tau ? silahkan ke Monas sendiri hahaha

Berikut beberapa jepretan tangan gue ketika di Monas:



Miniatur Monas
(Monas di dalam Monas)

Miniatur Yang Menggambarkan Proklamasi Kemerdekaan RI

Ini adalah beberapa foto Kota Jakarta dari Puncak Monas:









"Tapi bagi gue Monas ya hanyalah sebuah benda mati yang tidak bisa berbuat apa-apa, kita lah sebagai bangsa Indonesia yang harus membuat Monas menjadi sebuah Monumen  kebanggan dunia yang kreatif, edukatif, dan inovatif." (Fakhri Rizki Saputra)

Jumat, 18 Mei 2012

PayPal, "cara mudah untuk bertransaksi"


Secara singkat, PayPal adalah cara perorangan dan bisnis dalam mengirim dan menerima uang secara online. Namun, lebih lengkapnya Paypal adalah salah satu alat pembayaran (payment procesors) menggunakan internet yang teraman dan terbanyak digunakan di dunia. Layanan ini memungkinkan setiap orang untuk membayar dengan cara sesuai kehendak mereka, termasuk melalui kartu kredit, rekening bank, kredit pembeli atau saldo rekening, tanpa memberitahukan informasi keuangan mereka.  Pengguna internet dapat membeli barang di ebay, lisensi software original, keanggotaan situs, urusan bisnis, mengirim dan menerima donasi/sumbangan, mengirimkan uang ke pengguna paypal yang lain di seluruh dunia, dan masih banyak fungsi lainnya yang dengan mudah dan otomatis melakukan transaksi via internet.  Paypal mengatasi kekurangan dalam pengiriman uang tradisional seperti Cek atau Money order yang prosesnya dapat memakan waktu. PayPal ini seperti rekening bank, dimana pertama anda membuat account, lalu mengisi account tersebut dengan dana dari kartu kredit atau transferan dana dari account paypal orang lain ke balance paypal anda, dan anda sudah dapat menggunakan account PayPal untuk bertransaksi. Jadi, Paypal cukup aman karena memiliki bukti pembayaran tersendiri yang bisa diajukan kompalin bila ada suatu masalah.


PayPal sendiri saat ini telah menjadi pemimpin global solusi pembayaran online dengan lebih dari 153 juta rekening di seluruh dunia. Dengan tersedia di 190 pasar dan 24mata uang di seluruh dunia, PayPal mendukung e-commerce global dengan memungkinkan pembayaran melintasi berbagai lokasi, mata uang, dan bahasa.

Persyaratan untuk menggunakan PayPal
Sebelum mendaftar dan memiliki account Paypal, ada beberapa persyaratan umum yang harus dipenuhi untuk menjadi pengguna PayPal. Persyaratan tersebut yaitu:
1.   Pemegang account Paypal harus berusia minimal 18 tahun.
2.   Mempunyai alamat email yang akan digunakan sebagai username account Paypal kita.
3.   Mempunyai Kartu kredit.
4.   Untuk bisa withdraw dari paypal, anda harus mempunyai salah satu dari kartu kredit Visa, kartu debit Visa, atau prepaid card Visa.
5.   Sebelum mulai mendaftar, siapkan data diri kita untuk membuat account PayPal seperti email, nama, alamat, nomor telepon, nomor kartu kredit (Pastikan Nama, Alamat, Telp yang akan anda isi untuk pendaftaran sama dengan data pada kartu kredit anda).


Manfaat PayPal
Ada enam manfaat utama yang bisa didapat dari PayPal. Manfaat-manfaat tersebut yaitu:
  1. Mudah, Dengan menggunakan PayPal, kita bisa mengirim uang ke siapa pun hanya dengan beberapa klik saja.
  2. Cepat, Dengan bertransaksi via PayPal, pembayaran akan segera dilakukan, bahkan lebih cepat dari mengirim cek atau wesel.
  3. Rahasia, PayPal tidak memberitahukan informasi keuangan anda kepada penjual, sehingga data-data maupun hal-hal yang bersifat pribadi tidak akan sampai diketahui orang lain.
  4. Global, PayPal diterima di seluruh dunia dan dapat digunakan untuk melakukan pembayaran lokal atau internasional. Transaksi menggunakan PayPal sudah tidak mengenal jarak dan batas.
  5. Hemat Biaya, Gratis untuk mengirim uang, dan PayPal terjangkau oleh semua skala usaha.
  6. Terpercaya, Pencegahan penipuan terkemuka di industri menjaga keamanan Anda.

Kamis, 26 April 2012

Berbagi Dari Hal Terkecil

Mungkin tulisan ini hanya sedikit menceritakan mengenai hal-hal kecil yang pernah gue lihat, dan mungkin hampir semua orang pernah melihatnya. Banyak hal yang sering kali menggugah hati kita, betapa lewat sebuah tindakan kecil, sebuah makna dan pesan besar terkandung di dalamnya.

Pengalaman kali ini terjadi saat sedang berlangsungnya solat jum’at. Ada sebuah hal besar yang dapat gue ambil pelajarannya. Pernah kah melihat seseorang yang membagi sajadahnya kepada orang lain? mungkin ini hal yang lumrah kita lihat, tapi sadarkah kita bahwa hal tersebut menggambarkan betapa indahnya untuk saling berbagi. Ya gue emang selalu pergi ke masjid tanpa membawa sajadah, dan ternyata di masjid tersebut memang tidak semua bagian lantai dialasi oleh sajadah. Saat itulah beberapa orang yang membawa sajadah sendiri dengan ikhlas menelentangkan sejadahnya agar bisa dipakai sebagai alas sujud dirinya dan orang di sebelahnya. Yang dipikirkannya bukan lagi itu sajadah siapa, siapa yang membawa sajadah, atau bahkan salah siapa tidak membawa sendiri. Tapi yang dipikirkan oleh orang-orang ini hanyalah bagaimana caranya agar sajadah yang ia miliki tidak hanya bermanfaat untuk dirinya tapi juga untuk orang lain.

“Kebahagiaan itu tidak dapat tercipta dengan sendirinya, dan alangkah indahnya apabila kebahagiaan yang kita dan orang lain rasakan hanya berasal dari sebuah tindakan kecil, saling berbagi....” (Fakhri Rizki Saputra)

Sabtu, 21 April 2012

"International Mother Earth Day, Gerakan Global Untuk Bumi Kita"

22 april, ya tepat di tanggal ini lah seluruh masyarakat dunia merayakan "International Mother Earth Day", yaitu sebuah hari yang sengaja ditujukan untuk kampanye peduli terhadap lingkungan hidup. Sejarahnya cukup singkat, peringatan ini pertama kali diselenggarakan pada 22 April 1970 di Amerika Serikat yang digagas oleh Gaylord Nelson, seorang pengajar lingkungan hidup sekaligus senator Amerika Serikat dari Wisconsin.

Gagasan yang dibangun untuk memasukkan isu-isu mengenai lingkungan hidup ke dalam kurikulum perguruan tinggi ini mendapat dukungan luas, dan puncaknya pada 22 April 1970 jutaan orang turun ke jalan memadati Fifth Avenue di New York untuk berdemonstrasi mengecam keras para perusak bumi. Majalah TIME sendiri menyebutkan hampir sekitar 20 juta orang melakukan aksi tersebut.

Terlepas dari sejarahnya, peringatan hari bumi ini bisa dijadikan sebagai sebuah moment global untuk meningkatkan aspirasi dan kesadaran akan pentingnya kepedulian terhadap keselamatan lingkungan di bumi ini. Kenyataannya beberapa dekade terakhir lingkungan di seluruh penjuru bumi bergerak menuju arah yang buruk, banyak kerusakan, pencemaran, dan kondisi-kondisi yang terjadi di luar dugaan manusia. Yang perlu diingat ini bukan suatu proses yang terjadi karena fenomena alam, tapi ini adalah hasil dari perbuatan tangan manusia sendiri yang tidak bertanggungjawab.

22 april memang diperingati sebagai hari bumi, namun bukan berarti kesadaran dan kepedulian kita harus ditumbuhkan hanya pada satu hari itu saja. Kesadaran akan pentingnya keselamatan bumi kita harus dimulai dari setiap individu dan juga dilakukan setiap waktu. Hari ini hanya diharapkan dapat menjadi sebuah gerakan global yang semakin meningkatkan kesadaran setiap individu.

"Bumi ini bisa hidup, bumi ini bisa memberikan segalanya untuk manusia, tapi ingat ia tidak bisa memberikan sesuatu untuk dirinya. hanyalah kita para manusia cerdas yang dapat menyelamatkannya" (Fakhri Rizki Saputra)